Ini Dia Simbol Natal Beserta Maknanya
Hari Natal yang diperingati setiap 25 Desember identik dengan sejumlah tradisi. Mulai dari tradisi memasang pohon natal, mendekorasi rumah, bertukar kado, hingga berkumpul bersama keluarga.
Di sisi lain, momen instimewa ini juga lekat dengan berbagai atribut yang kerap dipajang sebagai hiasan. Beberapa symbol itu seperti pohon natal, lonceng, hingga kaus kaki.
Symbol tersebut sebenarnya bukan sekedar atrribut biasa. Semua symbol itu menyimpan makna khusus terkait hari natal.
Nah, berikut penjelasan tentang symbol natal dan juga maknanya.
Pohon Natal
Pohon natal mengandung makna penting terkait natal, yakni lambing harapan dan kehidupan. Ini karena pohon cemara tetap tumbuh dengan subur dan hijau di tengah musim dingin. Pohon ini juga tidak rusak meskipun tertimpa salju.
Hal ini menggambarkan kasih Tuhan Yesus pada manusia yang tidak pernah berhenti. Sejak dulu hingga sekarang, Yesus terus melimpahi umatnya dengan kasih dan berkat tanpa henti.
Sinterclause
Sinterklas menjadi sosok yang dinantikan oleh anak-anak. Pria berjanggut putih ini di percaya akan memberikan hadiah untuk anak-anak yang berperilaku baik sepanjang tahun.
Sejatinya, sinterklas mencerminkan sifat Yesus yang baik hati dan penuh kasih. Sinterklas juga melambangkan sosok Yesus yang selalu melimpahkan umatnya dengan berkat.
Christmas Wreath
Mungkin kamu pernah melihat atau menjumpai pintu depan rumah warga ada karangan bunga kecil natal tiba. Ternyata karangan bunga yang biasanya berbentuk melingkar dan diberi buah ceri merah ada artinya.
Meskipun berbentuk cantik, ternyata karangan bunga ini melambangkan tentang kematian Tuhan Yesus. Bentuknya yang melingkar sebagai symbol mahkota duri. Sedangkan buah ceri melambangkan darah Yesus yhang bercucuran saat memakai mahkota duri.
Lampu Natal
Cahaya memiliki peranan penting di saar natal. Sebabi, bisa memberikan kesan kehangatan di tengah keluarga. Itulah kenapa lampu tak pernah lupa sebagai pernak-pernik hiasan pohon natal.
Selain itu, cahaya lampu di pohon natal juga melambangkan harapan dan kebaikan. Sekaligus menjadi pengingat ketika Tuhan dan utusannya membawa terang untuk umatnya. Kemudian, lampu yang disusun mengelilingi pohon natal kea rah bintang di bagian atas adalah symbol dari jalan terang menuju keselamatan.
Ornament Bintang
Bintang tak pernah lupa terpasang atau menjadi bagian dari sekorasi natal. Bintang ini memiliki symbol kisah kelahiran Yesus Kristus. Ketika itu dikisahkan bintang muncul di langit dengan cahaya terang sepanjang malam saat juru selamat lahir. Selain itu kamu juga bisa membaca biodata Ge Pamungkas dan resep olahan es kelapa.
Bintang inilah yang dikenal dengan bintang Betlehem, yang menuntun tiga raja yang datang ketika Yesus lahir. Selain itu, bintang natal juga melambangkan kerendahan hati dan ketaatan.
Lonceng Natal
Dalam kisahnya. Lonceng dibunyikan untuk memperingati kelahiran Yesus Kristus. Hal itu sebagai penanda telah ada kabar baik dan mengajak semua orang untuk bersukacita.
Bunyi lonceng juga melambangkan kegembiraan karena telah lahir sang juru selamat, sehingga lonceng bisa dikatakan sebagai lambing keceriaan dan kegembiraan.
Masih banyak lagi ornament yang sekarang sering dipakai saat natal. Tapi, itulah beberapa symbol natal yang paling identik. Semoga bermanfaat!
Komentar
Posting Komentar